Pengertian Internet, Sejarah, Kegunaan, dan Dampak Negatif

Artikel kali ini akan membahas tentang pengertian internet meliputi sejarah, kegunaan, dan dampak negatif yang ditimbulkan dari penggunaan internet.

Di zaman yang serba modern dan serba ada seperti saat ini, penggunaan internet hampir menjadi kebutuhan utama bagi setiap orang.

Bukan hanya para remaja, tetapi para orang tua bahkan anak-anak yang belum memiliki pertahanan dan penyeleksian informasi yang baik juga sudah menggunakan internet tanpa pengawasan.

Ada begitu banyak tujuan mengapa seseorang harus menggunakan internet, ada yang menggunakan internet untuk berkomunikasi, belanja, menggunakan media sosial, bermain game, atau kepentingan lainnya.

Untuk penjelasan selengkapnya mengenai pengertian internet, simak penjelasan artikel di bawah ini.

Pengertian internet

Keberadaan internet memang tidak bisa dipungkiri memberikan begitu banyak kemudahan bagi setiap orang untuk kebutuhan sehari-hari, maka tidak heran jika kebutuhan akan internet terus meningkat.

Pengertian internet di sini adalah sebuah jaringan yang berguna menghubungkan antara satu Media elektronik dengan media lainnya di mana jaringan komunikasi ini akan mempercepat transfer data melalui frekuensi tertentu secara tepat.

Standar penggunaan internet secara global juga sudah menggunakan internet protocol (IP) atau transmission control protocol (TCP).

Kedua standar penggunaan internet tersebut digunakan sebagai protokol pertukaran paket secara global yang prosesnya menghubungkan rangkaian internet yang disebut dengan internetworking.

Pengertian internet menurut para ahli

Onno Purbo

Pengertian internet adalah suatu media yang digunakan untuk mengefisiensikan pekerjaan di dalam proses komunikasi dengan menggunakan aplikasi.

Allan

Pengertian internet merupakan kumpulan jaringan komputer yang terhubung antara satu dengan yang lainnya dan mampu membaca serta menerapkan berbagai macam protokol komunikasi yang disebut dengan IP dan TCP.

Nantinya, protokol-protokol tersebut akan digunakan sebagai spesifikasi sederhana Bagaimana komputer bisa terhubung satu dengan yang lainnya.

Turban, Potter, dan Reiner

Pengertian internet merupakan sebuah jaringan besar yang menghubungkan begitu banyak komputer mulai dari jaringan organisasi sekolah, pemerintah, bisnis, dan lembaga lainnya secara cepat, efisien, dan tepat.

Harjono

Pengertian internet adalah sekumpulan beberapa komputer yang jumlahnya mencapai ribuan komputer di seluruh dunia yang saling terhubung dan terkoneksi antara satu dengan yang lainnya.

Komputer-komputer tersebut membutuhkan media seperti penggunaan kabel, serat optik, satelit, dan sambungan telepon agar bisa berinteraksi antara satu dengan yang lainnya.

Sarwono

Pengertian internet adalah kumpulan jaringan skala global yang awalnya hanya digunakan di dunia militer saja, tetapi internet saat ini sudah banyak digunakan oleh masyarakat umum di setiap kalangan baik muda maupun tua karena pengoperasiannya sangat mudah.

Menurut Sarwono, tidak ada satu orang pun yang bertanggung jawab untuk menggunakan internet.

Supriyanto

Pengertian internet adalah hubungan beberapa komputer melalui setiap jaringan yang ada di seluruh dunia dan menggunakan sistem operasi aplikasi yang berbeda-beda, ada yang memanfaatkan kabel telepon atau satelit dengan protokol standar dalam berkomunikasi.

Sibero

Pengertian internet adalah jaringan komputer yang saling terhubung secara global dan mampu bekerja karena adanya jaringan komputer baik lokal maupun Global secara lebih luas di mana Internet menggunakan protokol komunikasi yang sama yaitu IP dan TCP.

Berners Lee

Pengertian internet merupakan jaringan dengan beberapa jaringan lain yang ada di dalamnya yang mana jaringan komputer lokal akan terhubung dengan jaringan lainnya.

O’Brien

Internet adalah jaringan komputer yang berkembang pesat di mana keberadaan dan perkembangannya memberikan dampak positif bagi begitu banyak bidang kehidupan seperti pemerintahan, pendidikan, bisnis, kesehatan, dan bidang lainnya.

Baca Juga : Aplikasi Adalah: Pengertian Lengkap, Fungsi, dan Klasifikasi

Sejarah perkembangan internet

Pengertian Internet, Sejarah, Kegunaan, dan Dampak Negatif

Internet memiliki sejarah yang cukup panjang tepatnya pada tahun 1990 di mana Departemen Pertahanan Amerika Serikat saat itu menggunakan jaringan yang kemudian diberi nama ARPANET melalui Advanced Research Projects Agency (ARPA) yang nantinya menjadi cikal bakal kemunculan internet.

Di tahun 1980, internet sudah digunakan di beberapa kampus meskipun masih terbatas dan boleh digunakan oleh beberapa kalangan saja.

Protokol standar seperti IP dan TCP ke masyarakat umum pada tahun 1982 yang kemudian di tahun 1986 baru didirikan National Science Foundation Network (NSFNET) sebagai pengganti ARPANET yang mewadahi penelitian di Amerika karena di tahun 1990, ARPANET ditutup.

Sebagai gantinya, CERN mengenalkan layanan baru bernama World Wide Web (WWW), kemudian di tahun 1993 mulai dikembangkan INTERNIC berfungsi sebagai pendaftaran nama domain dari publik.

Sekitar tahun 1994, internet mulai masuk di Indonesia dimana para pegiat bidang IT mulai memperkenalkan internet kepada masyarakat.

Semenjak ditemukannya jaringan internet, internet terus berkembang dan mengalami banyak perubahan yang cukup signifikan, baik dalam hal kecepatan, transmisi, cakupan, dan penggunaannya.

Hingga saat ini, banyak negara yang berlomba-lomba berusaha memenuhi memperluas kapasitas penggunaan satelit internetnya agar bisa digunakan oleh masyarakat.

Kemudian di bagian transmisi paket data dari tahun ketahun juga terus mengalami perubahan yang berbeda sesuai dengan konsep internet dengan tambahan dukungan teknologi yang semakin modern, transmisi paket data internet juga semakin baik dan semakin luas.

Di bagian kecepatan, banyak industri teknologi yang berupaya terus mengembangkan kecepatan jaringan internet yang awalnya mulai dari 2G, 3G, 4G hingga yang terbaru yaitu 5G.

Semakin besar teknologi jaringan internet yang digunakan, maka semakin besar juga resources yang anda butuhkan bagi kapasitas penggunaan satelit yang dibutuhkan suatu negara.

Penggunaan internet juga terus mengalami perkembangan untuk memenuhi kebutuhan harian manusia yang selalu berubah-ubah.

Mulai dari perubahan cara berkomunikasi, mendapatkan informasi, ataupun penggunaan perangkat baru yang digunakan.

Hampir di setiap pekerjaan yang ada saat ini pasti membutuhkan jaringan internet sebagai bagian dari proses kerjanya baik di bidang politik, pendidikan, komunikasi, ekonomi, informasi, dan bidang-bidang lainnya.

Manfaat internet

  • Digunakan sebagai sarana belajar di bidang pendidikan.
  • Mampu mengakses jutaan informasi lewat internet untuk mengembangkan pengetahuan para pelajar.
  • Digunakan untuk mengembangkan keterampilan para pelajar.
  • Orang bisa menemukan berbagai macam hal baru yang bisa diakses untuk menguji keterampilan lewat internet.
  • Mampu mengakses berbagai macam informasi kesehatan dengan bantuan jaringan komputer.
  • Lebih mudah berinteraksi dengan para tenaga ahli kesehatan seperti dokter atau pihak farmasi.
  • Banyak website yang menawarkan berbagai macam konsultasi kesehatan secara online.
  • Mengakses berbagai macam informasi untuk menjaga kesehatan, pola gaya hidup sehat, cara mengelola kesehatan yang baik, informasi tentang makanan yang baik dikonsumsi dan dihindari, dan rekomendasi rumah sakit.
  • Memudahkan pemimpin meraih berbagai macam keuntungan finansial lewat internet.
  • Memunculkan industri kreatif, bisnis start-up, dan e-commerce.
  • Jangkauan dalam berbisnis juga jauh lebih luas sehingga bisnis anda akan lebih mudah berkembang.
  • Memunculkan profesi baru yang paling disukai saat ini yaitu seorang content creator.
  • Memberikan kemudahan berkomunikasi dengan orang lain meskipun berjauhan.
  • Beromunikasi lewat audio, visual, maupun audio visual bukan lagi hal yang sulit.
  • Bisa mengakses informasi lewat mesin pencarian yang ada di internet.
  • Menciptakan adanya variasi bacaan buku lewat e-book yang bisa di mana saja, lewat perangkat apa saja, dan kapan saja, sehingga bisa menghemat penggunaan kertas karena bisa diunduh dan tersimpan di dalam memori perangkat agar kegiatan membaca lebih praktis dan efisien.
  • Kemudahan mendapatkan hiburan lewat sosial media dan berbagai macam website lainnya.
  • Memberikan kemudahan berinteraksi atas setiap orang di seluruh dunia sekaligus memberikan akses hiburan misalnya penggunaan aplikasi Instagram atau Snapchat.

Dampak negatif internet

  • Maraknya ujaran kebencian yang merusak kesehatan mental.
  • Banyak konten ilegal seperti pornografi dan kriminalitas yang tidak ramah anak-anak.
  • Munculnya cyber crime atau kejahatan cyber di internet terutama bagi anda yang menggunakan media sosial seperti hacking, cracking, dan spamming.

Baca Juga : Freelancer Adalah: Pengertian, Tips dan Contohnya

Kesimpulan

Sekian penjelasan terkait pengertian internet meliputi sejarah, kegunaan, dan dampak negatif yang ditimbulkan dari adanya internet.

Anda yang menggunakan internet untuk jejaring sosial atau sekedar mencari informasi agar tetap menjaga keamanan informasi dan privasi data-data anda, karena jika anda menggunakan internet tanpa filter, internet malah memberikan begitu banyak petaka dan dampak negatif bagi anda penggunanya.

Semoga penjelasan pengertian internet di dalam artikel ini bisa membantu anda mendapatkan informasi dan lebih berhati-hati ketika menggunakan internet untuk kedepannya.

Terima kasih sudah berkunjung dan sampai jumpa lagi diartikan pembahasan selanjutnya.