Contoh Dialog Bahasa Indonesia Singkat dan Mudah

Artikel kali ini pembahasannya cukup menyenangkan yaitu membahas contoh dialog bahasa indonesia singkat dan mudah untuk dipahami.

Yang harus dipelajari ketika mengajar Pendidikan Sekolah Dasar di Indonesia yaitu pelajaran bahasa Indonesia.

Pelajaran wajib di sekolah dasar ini bisa dibilang susah-susah gampang.

Contohnya saja membuat contoh dialog bahasa indonesia singkat dan mudah.

Semua orang memang bisa berbahasa Indonesia, tetapi belum tentu semua orang bisa menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Dialog Bahasa Indonesia

Contoh dialog bahasa indonesia yang akan dibahas kali ini bisa dilakukan oleh dua orang atau lebih.

Percakapan atau dialog merupakan materi dasar yang wajib dikuasai oleh siswa sekolah dasar.

Contoh dialog bahasa indonesia seringkali digunakan untuk memperdalam keterampilan siswa melakukan dialog percakapan antara dua orang atau lebih.

Biasanya dalam sebuah percakapan terdiri dari percakapan antara dua, tiga, atau empat orang, bahkan bisa lebih tergantung dengan situasi dan kondisi.

Berbagai macam tema bisa anda gunakan dalam sebuah percakapan, hal ini tidak sulit sebenarnya, karena percakapan menjadi bagian terbesar dalam kehidupan kita sehari-hari.

Baca Juga : Pengertian Media Pembelajaran dan 3 Kelompok Secara Umum

Cara membuat dialog Bahasa Indonesia

sekolah dasar.  Contoh dialog bahasa indonesia

Berikut ini beberapa cara membuat dialog Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

1. Menentukan tema

Sebaiknya anda menggunakan tema yang spesifik agar tidak kesulitan ketika membuat teks dialog.

Contohnya tema berbelanja ke pasar.

2. Menentukan tokoh

Tokoh merupakan unsur yang paling penting di dalam dialog, jika tidak ada tokohnya, maka sebuah dialog tidak bisa terjadi.

Unsur ini umumnya sudah ditentukan oleh guru yang memberikan tugas, semakin banyak orang yang terlibat di dalam suatu dialog, maka semakin panjang pula dialog yang harus dibuat.

3. Menentukan gaya bahasa

Di dalam contoh dialog bahasa indonesia, anda juga harus menentukan gaya bahasa yang akan digunakan.

Bisa menggunakan gaya bahasa formal maupun nonformal.

Jika menggunakan gaya bahasa formal, anda harus mengikuti aturan dasar puebi dan KBBI.

Anda lebih memilih menggunakan bahasa non formal, anda tidak perlu memperhatikan kaidah dan aturan bahasa Indonesia, namun harus tetap sopan.

4. Menentukan waktu

Waktu harus disesuaikan dengan tema, di dalam contoh dialog bahasa indonesia umumnya terdiri dari dua waktu yaitu:

  • Waktu berdasarkan perputaran matahari seperti siang, sore, dan malam.

Contohnya jam 7 malam.

  • Waktu berdasarkan peristiwa seperti ketika hujan, sekolah, dan sebagainya.

5. Menentukan tempat

Setiap contoh dialog bahasa indonesia pasti terjadi di suatu tempat.

Semua tokoh bisa berada ditempat yang sama ataupun berbeda, penentuan tempat juga harus disesuaikan dengan tema.

Contoh dialog bahasa indonesia

1. Contoh dialog bahasa indonesia singkat antara dua orang

Tema: Liburan.

Ara: Liburan semester ini, kamu akan liburan ke mana, Bar?

Bara: Sepertinya aku akan pergi ke rumah kakek di kampung. Kalau kamu, Ra?

Ara: Berarti di kampung masih banyak kerbau dan juga sawah dong? Aku dan keluarga akan berlibur ke Pulau Bali, tahu kan? Pulau yang dekat dengan pulau Madura.

Bara: Walaupun rumah kakek di kampung, tapi sudah tidak ada kerbau. Sawah-sawah sekarang dibajak menggunakan alat pertanian yang lebih modern. Sekarang juga sawah-sawah di kampung Kakekku sudah banyak yang berkurang digantikan dengan bangunan-bangunan rumah. Wah seru banget, nanti bawakan aku oleh-oleh ya, Ra.

Ara: Sayang sekali ya. Padahal di kampung akan lebih terasa suasananya kalau masih banyak sawah dan juga kerbau. Terus lama di kampung kakekmu, kamu punya rencana apa?

Bara: Seperti biasanya saja Ra, aku akan membantu pekerjaan kakek seperti menanam padi, memanen padi, dan lain-lain. Terus kamu nanti di Bali mau kemana saja? Jangan lupa oleh-oleh ya.

Ara: Di Bali nanti aku mau pergi ke Nusa Dua, Nusa Penida, dan beberapa tempat wisata lainnya. Boleh dong, pasti aku akan bawa oleh-oleh untuk kamu.

Bara: Wah seru banget pasti.

Ara: Kamu mau minta oleh-oleh apa, Bar?

Bara: Bawakan aku pasir pantai dan Karang laut aja, oleh-oleh Bali gitu loh.

Ara: Hahaha, iya nanti aku bawakan sekarang pasir dan Karang laut untukmu deh.

Bara: Hahaha, bener ya, aku tunggu loh. Semoga liburan Kamu menyenangkan ya, Ra.

Ara: Iya, kamu juga ya Bara, terima kasih.

Bara: Sama-sama Ara.

2. Contoh dialog bahasa indonesia antara tiga orang

Tema: Tidak masuk sekolah.

Caca: Dana, Ema mana?

Dana: Sepertinya anaknya tidak masuk sekolah deh hari ini.

Caca: Kira-kira dia tidak masuk kenapa ya?

Dana: Kemarin sih katanya Fani anak sebelah dia sakit, Ca. Mungkin sekarang masih sakit. Coba tanyakan saja ke Fani, kebetulan mereka berdua rumahnya dekat.

(Fani lewat depan kelas Caca dan Dana)

Caca: Fani, kamu tahu Ema tidak masuk kenapa? Apa dia masih sakit? Kamu sudah berkunjung ke rumahnya belum?

Fani: Iya, kemarin mamanya Ema ke rumahku untuk memberitahu kalau emang tidak bisa masuk sekolah karena sakit. Kata dokter memang harus beristirahat selama tiga hari. Aku sih belum minjem Ema, rencananya nanti sepulang sekolah aku mau menjenguknya. Kalian mau ikut?

Dana: Wah, boleh tuh aku ikut jenguk Ema nanti ya. Bagaimana kamu, Ca? Mau ikut juga?

Caca: Iya boleh, nanti kita bawakan gua saja ya untuk Ema.

Dana: Fani, Ema memangnya sakit apa? Boleh makan buah atau tidak?

Fani: Kata Mamanya sih dia sakit lambung. Jadi mungkin Jangan bawakan buah, lebih baik kita Bawakan roti saja.

Caca: Oh iya? Nanti sebelum ke rumahnya kita mampir ke toko untuk beli roti ya.

Fani: Iya, kita kumpul nanti sepulang sekolah. Aku balik ke kelas dulu.

Dana: Oke deh, kami tunggu di depan gerbang sekolah ya nanti.

(Fani berjalan kembali ke kelas)

3. Contoh dialog bahasa indonesia mudah antara empat orang

Tema: Libur semester.

Galih, Haikal, Ilham, dan Juned adalah 4 orang sahabat di sebuah universitas ternama di Jombang. Mereka sedang membicarakan tentang rencana liburan semester yang akan datang.

Galih: Kalian semua liburan semester nanti mau pergi liburan ke mana?

Haikal: Kalau aku sih sepertinya pulang ke rumah, menghabiskan waktu libur di rumah membantu orang tua di sawah. Kalau kamu?

Galih: Kalau kalian berdua gimana? Mau liburan ke mana? Aku sih sepertinya mau kerja sambilan saja.

Ilham: Aku sepertinya sih akan di rumah saja. Banyak belajar untuk persiapan semester depan karena sudah mulai masuk semester akhir. Jadi banyak yang harus dipersiapkan.

Haikal: Iya juga ya. Semester depan kita masuk jadwal sibuk-sibuknya. Sibuk mengerjakan tugas akhir dan tugas lapangan.

Galih: Kalau kamu, Ned? Kamu mau kemana liburan nanti? Apa kamu punya rencana?

Juned: Apa ya, sepertinya sih aku juga belum ada rencana apa-apa. Kalau kamu?

Galih: Seperti yang sudah kubilang tadi, rencananya aku ingin kerja sambilan.

Ilham: Aku punya ide, bagaimana kalau kita pergi liburan sama-sama?

Juned: Bukannya tadi kamu bilang mau belajar?

Ilham: Setelah dipikir-pikir, aku lebih suka liburan daripada belajar hehehe.

Haikal: Jelas. Kalau mau liburan bersama-sama, bagusnya liburan kemana nih? Aku juga ikut deh.

Galih: Ini bisa jadi liburan semester yang terakhir buat kita Sebelum kita masuk ke dunia kerja.

Juned: Karena semua setuju, ayo kita bicarakan sama-sama. Bagaimana kalau kita pergi berlibur ke Pulau Bali selama satu minggu? Tapi kita liburan ala backpacker saja. Lebih hemat dan tidak perlu mewah. Bagaimana?

Ilham: Aku ikut deh, apapun rencananya pasti seru kalau perginya sama kalian.

Haikal: Baiklah nanti kita atur semuanya sama-sama, kalau sudah siap, nanti kita tinggal persiapan saja.

Semuanya: Oke, ayo kita liburan ke Bali.

Baca Juga : Materi Proposal : Pengertian Lengkap, dan 4 Jenis Umumnya

Kesimpulan

Itu dia beberapa contoh dialog bahasa indonesia singkat dan mudah yang bisa anda praktekkan dengan teman anda.

Cara mempraktekkannya cukup mudah, anda hanya perlu berpartisipasi dalam dialog yang sudah disesuaikan dengan tema.

Bagaimana? Mudah kan?

Terima kasih sudah membaca artikel ini.

Tinggalkan komentar