Jika anda mencari CSR suatu perusahaan, anda sudah mengklik Link yang tepat.
Karena artikel kali ini akan membahas contoh csr perusahaan di Indonesia secara lengkap.
Contoh csr perusahaan di Indonesia ini diambil dari contoh CSR terbaik yang pernah dilakukan oleh perusahaan besar Indonesia.
Di mana CSR sangat dibutuhkan oleh perusahaan untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan masyarakat.
Tanpa berlama-lama lagi, berikut ini penjelasan selengkapnya tentang contoh csr perusahaan di Indonesia.
CSR perusahaan
Program CSR atau kepanjangan dari corporate social responsibility adalah program yang dijalankan suatu perusahaan untuk dapat memberikan dampak sosial secara positif bagi lingkungan sekitarnya khususnya masyarakat.
Bagi sejumlah perusahaan terlebih perusahaan besar, tidak cukup hanya sekedar mencari keuntungan dan kepuasan konsumen saja.
Perusahaan-perusahaan kan ini perlu melakukan upaya yang lebih untuk menarik hati konsumen dimana hal ini adalah masyarakat.
Contohnya melakukan aksi sosial untuk para karyawannya, mendirikan komunitas baik itu lokal bahkan mendunia.
Program CSR ini harus dilakukan oleh perusahaan secara serius untuk membangun reputasi dan melakukannya secara maksimal sehingga akan mendatangkan kesuksesan peluang untuk membantu orang yang membutuhkan.
Baca Juga : 80 Contoh Slogan Pendidikan Inspiratif untuk Masa Depan yang Cerah
Contoh CSR perusahaan
1. PT Telkom Indonesia
PT Telkom Indonesia mendirikan program Indonesia Digital learning atau IDL dengan tujuan mendorong terjadinya perubahan paradigma digital untuk guru di seluruh wilayah Indonesia.
Program ini berupaya untuk meraih apresiasi dan penghargaan Sebagai best program yang dibuat oleh The la Tofi School of CSR.
Program Indonesia Digital learning dinilai sebagai CSR terbaik karena memberi pengaruh positif terhadap perubahan kehidupan komunitas guru di Indonesia.
Hal ini dikarenakan IDL mampu meningkatkan kompetensi, kualitas pengajaran lewat pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi, dan keterampilan para guru di Indonesia.
Program CSR PT Telkom Indonesia yaitu Indonesia Digital learning mendapatkan penghargaan sebagai dasar terbaik di tahun 2016.
2. Danone Aqua
Gua mendirikan Departemen CSR pada tahun 2005 untuk menginisiasi pelaksanaan beberapa kegiatan diantaranya program Aqua Lestari yang merupakan bagian dari sustainable inisiatif.
Pengelolaan dari program ini pun mulai terlihat di mana Danone melakukan kajian perhatian pemangku kepentingan serta isu yang kedepannya akan ditangani oleh perusahaan.
Dalam hal ini Tentunya berkaitan langsung dengan alam dan juga lingkungan sekitar, bisa dari aspek pengelolaan limbah, konservasi, aspek transportasi, akses air, hingga program pengembangan masyarakat.
Di dalam pihak internal Danone Aqua juga masing-masing mendirikan departemen yang bergerak dalam dampak eksternalitas dan peluang memperbesar kontribusi positif.
Pada program aqua 1 untuk 10 yang dimulai sejak tahun 2006 merupakan bagian dari Departemen marketing terhadap peran strategis implementasi CSR danone Aqua.
Di tahun yang sama juga, danone bekerja sama dengan Danone wetland dan UNESCO untuk membuat program pengenalan Pendidikan Lingkungan kepada siswa sekolah dasar melalui permainan ramsar.
Permainan ramsar merupakan permainan seperti Ular Tangga dan Monopoli namun berisi pengetahuan seputar lingkungan.
Program ini melibatkan Dinas Pendidikan dan sekolah-sekolah daerah.
3. PT Semen Gresik
PT Semen Gresik yang merupakan salah satu operating company dari PT Semen Indonesia Persero Tbk mengeluarkan program tanggung jawab sosial atau CSR di tahun 2017 dengan memberdayakan dan mendorong kemandirian masyarakat di sekitar perusahaan.
Setidaknya Terdiri dari 5 program CSR terbaik unggulan PT Semen Gresik tahun 2017 di antaranya:
Semen Gresik memberikan bantuan kepada forum masyarakat kokoh senilai 7,25 miliar di 26 desa dan 3 Kecamatan, terfokus pada program pemberdayaan masyarakat yang mendorong kemitraan serta keterlibatan bersama segenap pemangku kepentingan.
Dalam bentuk partisipasi peringatan Hari Raya Idul Adha 1438 H, semen Gresik menyalurkan 34 ekor sapi kurban kepada masyarakat di Kabupaten Tuban.
Bantuan diserahkan kepada Pemkab Tuban, DPRD Tuban, masjid Agung Tuban, 26 desa di sekitar perusahaan, panitia idul qurban Semen Gresik, dan lembaga-lembaga lainnya senilai Rp903.500.000.
Dalam upaya mendukung program pengentasan kemiskinan, men Gresik membantu pemerintah pusat dan Pemkab Tuban dengan berkomitmen melaksanakan program bedah rumah tak layak huni sebanyak 40 rumah senilai 1,8 miliar.
Bantuan bedah rumah ini dikhususkan bagi masyarakat pra Sejahtera di area pengembangan perusahaan di seluruh area Kabupaten Tuban.
Bantuan pendampingan petani Green belt sejak tahun 2004.
Semen Gresik membangun kerjasama erat dengan Mitra strategis perusahaan yaitu para petani pengelola sabuk hijau area tambang atau disebut petani Green belt.
Hingga tahun 2017 total petani Green belt yang mengelola lahan perusahaan berjumlah 328 orang dan terbagi dalam 20 kelompok petani dari desa-desa terdekat.
Bantuan secara simbolis sebanyak 4740 sak semen senilai 237 juta untuk membangun gedung sekolah, masjid dan mushola, sarana pendidikan Alquran, gereja, dan fasilitas publik lainnya.
4. PT PJB atau Pembangkitan Jawa Bali
Corporate social responsibility yang dibuat oleh PT PJB adalah pembangunan jembatan bagi perusahaan dan masyarakat sekitar untuk berkomunikasi.
Dengan tujuan memenuhi kebutuhan sumber daya manusia yang kompeten yang mendukung permintaan pemerintah memperbesar kapasitas listrik di Indonesia hingga 35.000 MW, PT PJB mendirikan program Akademi komunitas.
Program ini memberikan pendidikan gratis D1 kelistrikan untuk masyarakat yang mana turut serta membantu mengurangi kemiskinan dan pengangguran di sekitar unit pembangkit.
Program ini akan langsung memperkerjakan masyarakat yang telah lulus dari pendidikan D1 kelistrikan.
5. PT Unilever Indonesia
Perusahaan besar yang satu ini telah banyak melakukan program CSR sebagai tanggung jawab yang tinggi terhadap masyarakat.
Hal ini dalam upaya kelanjutan program korporasi terhadap brand produk rumah tangga yang mereka keluarkan.
Kesuksesan CSR Unilever kirain melalui kepercayaan masyarakat lewat program-program di bawah ini, yakni:
- Program edukasi kesehatan gigi dan mulut dari Pepsodent
- Program pelestarian makanan tradisional Bango
- Kampanye cuci tangan dengan sabun Lifebuoy
- Program pemberdayaan masyarakat UKM – Program pemberdayaan petani kedelai hitam
- Program edukasi kesehatan masyarakat – pola hidup bersih dan sehat
- PT Unilever bekerja sama dengan badan pengelola lingkungan hidup DKI Jakarta membuat program Jakarta Green clean pada tahun 2008 sebagai bentuk kepedulian perusahaan dan juga masyarakat terhadap lingkungan hidup.
Melalui program ini, PT Unilever Indonesia berharap dapat lebih memberikan kesadaran dan memberdayakan masyarakat untuk kembali menghijaukan lingkungan.
Karena kebersihan dan kelestarian lingkungan hidup berlangsung efektif jika dimulai dari keluarga kemudian berlanjut kepada lingkungan masyarakat sekitar.
Seperti bijak sampah rumah tangga yang dihasilkan melalui konsep reduce, reuse, dan recycle.
Baca Juga : 250 Nama-Nama Pekerjaan Dalam Bahasa Inggris Terlengkap
Kesimpulan
Contoh csr perusahaan di atas merupakan bentuk dari sikap penelitian kognitif, konatif, dan afektif di dalam penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif.
Penelitian ini menggunakan teknik dengan total sampling sebanyak 120 responden.
Itu dia contoh csr perusahaan yang ada di Indonesia, semoga bermanfaat!